PERPUSTAKAAN Prof. Dr. Nurcholish Madjid

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Kemampuan literasi informasi dosen menelusur informasi untuk menunjang kompetensi dalam pengajaran di sekolah tinggi ilmu ekonomi bina bangsa serang-banten

No image available for this title
Tujuan penelitian ini adalah: (1) untuk mengetahui literasi informasi dosen di STIE Bina Bangsa dalam kemampuan menelusur informasi, (2) untuk mengetahui penerapan literasi informasi pada proses pengajaran oleh dosen STIE Bina Bangsa dalam menunjang kompetensi profesionalismenya. Metode yang digunakan dalam penulisan skripsi ini adalah metode deskriptif dengan menggunakan pendekatan penelitian kualitatif. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui observasi, wawancara dan kajian pustaka. Dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa literasi informasi dosen harus terus dikembangkan. Dari aspek kesadaran akan kebutuhan informasi dosen STIE Bina Bangsa sudah baik. Hal ini dikarenakan mereka menyesuaikan antara peran yang mereka jalani sebagai dosen dan terus mengembangakan diri dalam rangka meningkatkan profesionalismenya. Dari segi penelusuran informasi, kemampuan informan masih dalam tahap pengembangan. Perkembangan teknologi informasi menuntut kemampuan yang lebih dalam
melakukan penelusuran informasi. Selain itu pemanfaatan perpustakaan juga harus lebih ditingkatkan bukan hanya mengandalkan pencarian melalui internet. Dari segi pemanfaatan informasi, dosen sudah cukup baik, hal ini dapat dilihat bagaimana dosen membuat modul perkuliahan, silabus, dll. Secara keseluruhan literasi informasi yang dimiliki dosen STIE Bina Bangsa sudah baik dan hanya perlu beberapa pengembangan dari segi fasilitas. Kolaborasi antara seluruh komunitas kampus perlu ditingkatkan secara baik karena dari penelitian ini dosen dan pustakawan sudah mampu bekerjasama dalam membangun generasi yang melek informasi.
Ketersediaan
IPI21030SKR IPIPerpustakaan FAH (SKRIPSI IPI)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detil
Judul Seri

-

No. Panggil

SKR IPI21030

Penerbit

Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah : Jakarta.,

Deskripsi Fisik

ix, 80 hml, ilus; 30 cm

Bahasa

Indonesia

ISBN/ISSN

-

Klasifikasi

SKR IPI

Informasi Detil
Tipe Isi

text

Tipe Media

-

Tipe Pembawa

-

Edisi

-

Info Detil Spesifik

-

Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas

Share :


Link Repository

Pustaka Digital Internasional

Berikut link E-Jurnal, E-Book , dan E-Lib Internasional. Silahkan klik tab disamping, klik logo nya untuk menuju website Pustaka Digital Internasional

Punya kritik , saran , pesan harapan ?