PERPUSTAKAAN Prof. Dr. Nurcholish Madjid

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Al Af`al Al kalamiyyah Al Injaziyyah Fi Film masameer li Abdul Aziz Al muzaini wa Malik Najer

No image available for this title
Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap bentuk dan fungsi tindak tutur ilokusi dalam
dialog tokoh utama Sa’d, Saltuh, Kalb dan Danah serta pengaruh struktur film terhadap
klasifikasinya pada film Masameer: Al Film karya Abdul Aziz Al Muzaini dan Malik Nejer.
Masameer: Al Film (2020) merupakan film yang akan tayang di bioskop, yang diadaptasi dari
serial animasi terkenal berlatar belakang Timur Tengah di Youtube dengan judul Masameer.
Ceritanya dibagi menjadi dua kisah, cerita pertama tentang Danah, seorang gadis Saudi yang
sangat menyukai kecerdasan buatan dan tiga sahabat yaitu Sa’d, Saltuh dan Kalb, yang bertekad
menjadi pahlawan super untuk membasmi kejahatan. Film di sini bukan ditinjau dari segi
sinematiknya, melainkan diperlakukan seperti karya sastra yang memiliki unsur intrinsik yang
sama dengan karya sastra novel, yang terdiri dari rangkaian cerita, memiliki tema, tokoh dan
penokohan, latar tempat, waktu dan suasana, pesan kepada penonton dan unsur-unsur lainnya
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dan
kajian pustaka. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode simak kemudian
diikuti dengan teknik catat dan teknik analisis data dengan mengklasifikasi dan
mendeskripsikan data sesuai dengan teori tindak tutur ilokusi menurut John Searle. Hasil
penelitian ini yang pertama adalah terdapat lima bentuk tindak tutur ilokusi yaitu asertif,
direktif, komisif, ekspresif, dan deklaratif. Film ini didominasi oleh tindak tutur ilokusi asertif
yang dituturkan secara langsung atau tidak langsung oleh para tokoh utama dan memiliki fungsi
dalam menceritakan alur film, mengenalkan tokoh dan karakternya, mengandung informasi
yang mengarah pada konflik cerita, sindiran, stereotype gender dan kesenjangan sosial. Yang
kedua adalah bahwa struktur film memiliki pengaruh pada klasifikasi tindak tutur ilokusi dan
membangun konteks penutur dalam keberhasilan tuturannya. Selain itu, struktur film juga
memiliki pengaruh pada arah tuturan tokoh menjadi lebih jelas, sehingga tercapai maksud dan
keberhasilannya seperti memperjelas maksud antara pernyataan dan asumsi, perintah dan
permintaan, pernyataan dan keluhan, pernyataan dan deklarasi, tuturan ekspresif, sebagian lain
memiliki struktur kalimat yang memiliki makna berbeda dengan kata kata yang menyusunnya
dan lainnya memiliki makna langsung dan tidak langsung
Ketersediaan
SA23002SKR BSATersedia
Informasi Detil
Judul Seri

-

No. Panggil

SKR BSA 23002

Penerbit

Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah : Jakarta.,

Deskripsi Fisik

XIII, 83 hlm.; 25 cm.

Bahasa

Arab

ISBN/ISSN

-

Klasifikasi

SKR BSA

Informasi Detil
Tipe Isi

text

Tipe Media

-

Tipe Pembawa

-

Edisi

-

Info Detil Spesifik

-

Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas

Share :


Link Repository

Pustaka Digital Internasional

Berikut link E-Jurnal, E-Book , dan E-Lib Internasional. Silahkan klik tab disamping, klik logo nya untuk menuju website Pustaka Digital Internasional

Punya kritik , saran , pesan harapan ?