Personifikasi dan simile dalam terjemahan kitab Durratun Nashihin karya Achmad Sunarto (tinjauan balaghah)
Alden - Personal Name
Novi Aryanita - Personal Name
Kitab Durratun Nashihin ada empat aspek besar, yaitu gaya bahasa langsung tidaknya makna yang meliputi gaya bahasa personifikasi dan gaya bahasa simile, diksi yang meliputi kata konkret dan kata abstrak, pencitraan yang meliputi rasa, kemudian semantik yang meliputi tema dan amanat. Ini dihadirkan dalam terjemahan, lalu dibentuk dalam balaghahnya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gaya bahasa personifikasi dalam aspek balaghahnya, dan gaya bahasa simile dalam aspek balaghahnya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kualitatif, dengan menggunakan teknik simak dan teknik catat. Temuan penelitian ini adalah bahwa dalam gaya bahasa personifikasi terdapat 5 majaz, 5 alaqah, dan 5 qarinah. Kemudian terdapat 23 kata konkret, 14 kata abstrak, 31 imaji dari penglihatan dan 1 imaji dari perabaan. Tema yang terkandung dalam gaya bahasa personifikasi, yaitu dominan menggunakan istilah alam. Sementara dari analisis gaya bahasa simile terdapat 5 musyabbah, 5 musyabah-bih, 2 adat yang berbentuk isim dan 3 adat yang berbentuk huruf, 3 wajhusy syabah. Kemudian, menurut sudut pandang adat dan wajhusy syabah yang sifatnya mursal mufassal (مفصل مرسل (terdapat 5 jenis. Dalam gaya bahasa simile juga terdapat 22 kata konkret, 7 kata abstrak, dan imaji penglihatan 26. Tema yang digunakan dalam gaya bahasa simile dominan menggunakan istilah alam.
Ketersediaan
ST15014 | SKR STT 2015 014 | Perpustakaan FAH (Skripsi STT) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Informasi Detil
Judul Seri
-
No. Panggil
SKR STT 15014
Penerbit
Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah : Jakarta., 2015
Deskripsi Fisik
xii, 74 hlm.; ilus.; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
SKR
Informasi Detil
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab
Novi Aryanita
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas