PERPUSTAKAAN Prof. Dr. Nurcholish Madjid

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Pesan dakwah dalam musik nasyid grup snada tahun 1991-2011

No image available for this title
Penelitian ini memaparkan tentang perjalanan dakwah grup musik SNADA melalui nasyidnya di Indonesia pada kurun 1991-2011. SNADA merupakan grup nasyid bercorak musik Barat dengan gaya akapela yang dijuluki sebagai pelopor nasyid modern di Indonesia. Penelitian ini berusaha menjelaskan bagaimana SNADA menyampaikan pesan-pesan dakwah melalui musik nasyid yang dibawakannya, yang mengkombinasikan nilai-nilai ajaran Islam dengan praktik hiburan modern. Penelitian ini menggunakan metode historis dengan tahapan pengumpulan data, penyeleksian sumber sejarah, interpretasi data-data yang diperoleh, dan historiografi atau proses penulisan. Teori yang digunakan adalah analisis wacana yang dikembangkan oleh Teun van Dijk, di mana teori ini banyak digunakan dalam pengkajian sejarah musik. Adapun pendekatan yang digunakan adalah etnomusikologi. Sumber primer yang digunakan dalam penelitian ini adalah arsip lagu-lagu SNADA, hasil wawancara dengan personil grup nasyid SNADA, dan arsip-dokumentasi pribadi SNADA, serta digunakan pula sumber sezaman berupa artikel dalam surat kabar seperti Kompas, Republika, Pikiran Rakyat, dan majalah yang berkaitan dengan topik penelitian. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini, ditemukan bahwa SNADA melalui lagu-lagunya berhasil menyeimbangkan tuntutan akan spiritualitas Islam untuk meresponss persoalan agama, krisis sosial, perdamaian, dan lainnya. SNADA menggabungkan pemahaman mereka terkait Islam sebagai agama dan tuntunan kehidupan bagi manusia dengan nilai-nilai bermusik yang dianutnya, yakni gagasan "nasyid for all", sehingga menghasilkan lagu-lagu yang mempromosikan Islam yang universal, yang meliputi spiritualitas vertikal; penyembuhan batin yang kaitannya antara hubungan manusia dengan Tuhannya, dan spiritualitas horizontal yang menyentuh aspek sosial, ekonomi, perdamaian, dan hal-hal yang kaitannya dengan hubungan antar-manusia. SNADA menggunakan lagu-lagunya sebagai alat untuk mendorong persatuan umat Islam dan umat manusia sebagai kesatuan dalam kemajemukan.
Ketersediaan
SS23076SKR SPI 23076Perpustakaan FAH (Skripsi)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detil
Judul Seri

-

No. Panggil

SKR SPI 23076

Penerbit

Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah : Jakarta.,

Deskripsi Fisik

vi, 87 hlm., ilus

Bahasa

Indonesia

ISBN/ISSN

-

Klasifikasi

SKR SPI

Informasi Detil
Tipe Isi

text

Tipe Media

-

Tipe Pembawa

-

Edisi

-

Info Detil Spesifik

-

Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas

Share :


Link Repository

Pustaka Digital Internasional

Berikut link E-Jurnal, E-Book , dan E-Lib Internasional. Silahkan klik tab disamping, klik logo nya untuk menuju website Pustaka Digital Internasional

Punya kritik , saran , pesan harapan ?