PERPUSTAKAAN Prof. Dr. Nurcholish Madjid

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Strategi Layanan Pengguna Perpustakaan Pada Masa Pandemi Covid-19: Studi Kasus Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Daerah Kota Tangerang Selatan

No image available for this title
Perpustakaan umum kota merupakan wadah masyarakat dalam mendapatkan informasi yang dibutuhkan baik untuk keperluan pendidikan, penelitian ataupun kebutuhan lainnya. Disamping itu masa pandemi Covid-19 menjadi salah satu permasalahan dimana perpustakaan harus memperhatikan membuat strategi pelayanan, dengan memperhatikan keselamatan pemustaka dari penyebaran virus Covid-19 sesuai dengan himbauan pemerintah agar mengurangi aktivitas di luar rumah yang menimbulkan interaksi antar manusia secara langsung. Keputusan pemerintah RI dalam bidang pendidikan melalui kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menghimbau masyarakat melakukan kegitan belajar dari rumah. Perpustakaan Umum Kota Tangerang Selatan melakukan pelayanan layanan pengguna sesuai dengan protokol kersehatan dengan cukup baik sesuai dengan himbauan pemerintah. Dalam memberikan layanan di masa pandemi Covid19, perpustakaan membuat strategi yang dapat membantu memudahkan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan informasi yang dibutuhkan. Strategi yang dilakukan perpustakaan umum kota Tangsel adalah, mengefektifkan aplikasi ITangsel, memperluas layanan Drive-Thru di setiap kecamatan, layanan jemput bola, layanan field trip dan layanan perpustakaan keliling. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui strategi perpustakaan dalam memberikan layanan pengguna di masa pandemi Covid-19 serta mengetahui kendala dalam penerapan strategi.
Ketersediaan
SP23017SKR IPI 23017Perpustakaan FAH (Skripsi IPI)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detil
Judul Seri

-

No. Panggil

SKR IPI 23017

Penerbit

Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah : Jakarta.,

Deskripsi Fisik

xvii, 112 hlm, 25 cm

Bahasa

Indonesia

ISBN/ISSN

-

Klasifikasi

SKR IPI

Informasi Detil
Tipe Isi

text

Tipe Media

-

Tipe Pembawa

-

Edisi

-

Info Detil Spesifik

-

Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas

Share :


Link Repository

Pustaka Digital Internasional

Berikut link E-Jurnal, E-Book , dan E-Lib Internasional. Silahkan klik tab disamping, klik logo nya untuk menuju website Pustaka Digital Internasional

Punya kritik , saran , pesan harapan ?