PERPUSTAKAAN Prof. Dr. Nurcholish Madjid

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Pengaruh Fasilitas Kerja Terhadap Kinerja Pengelola Perpustakaan Di Lingkungan Uin Syarif Hidayatullah Jakarta

No image available for this title
Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu; (1) untuk mengetahui kondisi fasilitas
kerja perpustakaan di lingkungan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, (2) untuk
mengetahui kinerja pengelola perpustakaan di lingkungan UIN Syarif Hidayatullah
Jakarta, (3) untuk mengetahui pengaruh fasilitas kerja secara parsial terhadap
kinerja pengelola perpustakaan di lingkungan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, dan
(4) untuk mengetahui seberapa besar pengaruh fasilitas kerja terhadap kinerja
pengelola perpustakaan di lingkungan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Penelitian
ini merupakan penelitian asosiatif, dengan pendekatan kuantitatif. Teknik
pengambilan sampel yang digunakan yaitu total sampling, jumlah sampel dalam
penelitian ini sama dengan jumlah populasi yaitu berjumlah 49 orang pengelola
perpustakaan di lingkungan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa; (1) kondisi fasilitas kerja perpustakaan di lingkungan UIN
Syarif Hidayatullah Jakarta, dalam hal ini pada indikator gedung, ruang, dan sarana
ialah sudah baik, dengan skor 3,25. (2) kinerja pengelola perpustakaan di
lingkungan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, dalam hal ini pada indikator kuantitas
output, kualitas output, ketepatan waktu, kehadiran, dan kemampuan bekerja sama
ialah sudah sangat baik, dengan skor 3,30. (3) berdasarkan hasil uji parsial (uji t)
yang telah dilakukan, menunjukkan bahwa nilai signifikansi (Sig.) < 0,05 yaitu
0,000 < 0,05 dan diketahui juga nilai thitung > ttabel yaitu 5,340 > 2,012. Maka dapat
dibuktikan bahwa variabel fasilitas kerja (X) berpengaruh secara parsial dan
signifikan terhadap variabel kinerja pengelola perpustakaan (Y) di lingkungan UIN
Syarif Hidayatullah Jakarta, dan (4) berdasarkan hasil uji determinasi (R Square),
menunjukkan bahwa nilai koefisien determinasi (R Square) sebesar 0,378 (37,8%).
Hal ini memiliki arti bahwa, variabel fasilitas kerja (X) berpengaruh secara simultan
(bersama-sama) terhadap variabel kinerja pengelola perpustakaan (Y) yaitu sebesar
37,8% (0,378) sedangkan sisanya (100% - 37,8% = 62,1%) dipengaruhi oleh faktor
lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Ketersediaan
SP23010SKR IPI 23010Perpustakaan FAH (Skripsi IPI)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detil
Judul Seri

-

No. Panggil

SKR IPI 23010

Penerbit

Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah : Jakarta.,

Deskripsi Fisik

xi, 113 hlm, 25 cm

Bahasa

Indonesia

ISBN/ISSN

-

Klasifikasi

SKR IPI

Informasi Detil
Tipe Isi

text

Tipe Media

-

Tipe Pembawa

-

Edisi

-

Info Detil Spesifik

-

Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas

Share :


Link Repository

Pustaka Digital Internasional

Berikut link E-Jurnal, E-Book , dan E-Lib Internasional. Silahkan klik tab disamping, klik logo nya untuk menuju website Pustaka Digital Internasional

Punya kritik , saran , pesan harapan ?