PERPUSTAKAAN Prof. Dr. Nurcholish Madjid

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Nelayan dan dinar sultan : hasil penerjemahan cerita anak al-sayyad wa dinar al-sultan karya ya'qub al-syaruni

No image available for this title
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil penerapan metode komunikatif dalam menerjemahkan cerita anak al-Sayyad Wa Dinar al Sultan karya Ya'qub al-Syaruni. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif-deskriptif untuk memaparkan pertanggungjawaban proses dengan metode penerjemahan komunikatif melalui pengumpulan dan klasifikasi kata, frasa, dan klausa yang dipadankan dari bahasa Arab (Bsu) ke dalam bahasa Indonesia (Bsa), kemudian menerjemahkan dengan strategi komunikatif untuk mengatasi perbedaan kaidah bahasa dan budaya antara bahasa sumber dan bahasa sasaran secara lebih tepat. Strategi yang digunakan diantaranya taqdim dan ta'khir (mendahulukan dan mengakhirkan) seperti pada frasa (Bahasa Arab), jika diterjemahkan secara harfiah 'mengeluarkan jaringnya itu'. Dalam Tsa pola pembentukan kalimat pada umumnya tersusun atas S-P, sedangkan dalam Tsu predikat dapat dimungkinkan berada di awal kalimat yang dalam hal ini adalah Jumlah al-Fi'liyyah (P-S). Oleh karenanya, penulis merekonstruksi struktur tata bahasa Tsu ke dalam Tsa sehingga hasil terjemahannya menjadi 'jaring itu mengeluarkan' untuk menghasilkan terjemahan yang komunikatif.: ziyadah (penambahan) seperti pada klausa (Bahasa Arab) jika diterjemahkan secara harfiah 'aku tidak akan melepaskanmu selamanya!', menggunakan strategi penerjemahan ziyadah kata konjungsi 'maka' sebelum kata (Bahasa Arab), karena klausa tersebut merupakan sebab-akibat dari klausa sebelumnya. Jadi pada klausa (Bahasa Arab) jika diterjemahkan menjadi penerjemahan komunikatif menjadi 'maka aku tidak akan melepaskanmu selamanya!': hadzf (membuang) seperti pada kata (Bahasa Arab) artinya 'dan', menggunakan strategi penerjemahan hadzf karena dalam bahasa Indonesia sendiri kata 'dan' tidak diperbolehkan berada di awal kalimat; tabdil (mengganti) seperti pada kata (Bahasa Arab) yang berasal dari kata (Bahasa Arab) artinya 'bukaan' + 'nya', menggunakan strategi penerjemahan tabdil dalam menerjemahkan kata tersebut menjadi 'bukaan mulut jaring', karena kata (Bahasa Arab) merupakan damir yang kembali pada kata (Bahasa Arab). Hasil penelitian ini berupa karya terjemahan yang berjudul "Nelayan dan Dinar Sultan" yang menceritakan tentang seorang nelayan malang yang bertemu dengan seekor monyet ajaib yang hidup di dasar laut yang dapat dimanfaatkan bagi pembaca untuk menambah wawasan dan referensi khazanah cerita anak yang dapat dimanfaatkan sebagai media pendidikan dan pembelajaran bagi orang tua atau tenaga pengajar dalam proses pendidikan anak-anak.
Ketersediaan
ST23004SKR STT 23004Perpustakaan FAH (Skripsi STT)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detil
Judul Seri

-

No. Panggil

SKR STT 23004

Penerbit

Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah : Jakarta.,

Deskripsi Fisik

xvi, 150 hlm

Bahasa

Indonesia

ISBN/ISSN

-

Klasifikasi

SKR STT 23004

Informasi Detil
Tipe Isi

text

Tipe Media

-

Tipe Pembawa

-

Edisi

-

Info Detil Spesifik

-

Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain

Share :


Link Repository

Pustaka Digital Internasional

Berikut link E-Jurnal, E-Book , dan E-Lib Internasional. Silahkan klik tab disamping, klik logo nya untuk menuju website Pustaka Digital Internasional

Punya kritik , saran , pesan harapan ?