PERPUSTAKAAN Prof. Dr. Nurcholish Madjid

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Efektivitas Dan Efisiensi Zotero Dalam Penyusunan Skripsi Mahasiswa Ilmu Perpustakaan Angkatan 2016 Dan 2017 Uin Syarif Hidayatullah Jakarta

No image available for this title
Penyusunan Skripsi Mahasiswa Ilmu Perpustakaan Angkatan 2016 dan
2017 UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Di bawah bimbingan Fadhilatul
Hamdani, M.Hum. Program Studi Ilmu Perpustakaan. Fakultas Adab dan
Humaniora, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, 2021.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya efektivitas dan efisiensi
Zotero sebagai Reference Management Software (RMS) dalam membantu
penyusunan skripsi mahasiswa Ilmu Perpustakaan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif
dan kuesioner sebagai metode pengumpulan data. Populasi yang diteliti adalah
seluruh mahasiswa Ilmu Perpustakaan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tahun
angkatan 2016 dan 2017 yang berjumlah 227 orang. Sampel yang diambil sebesar
69 orang berdasarkan pada perhitungan rumus Slovin. Kuesioner disebarkan
menggunakan google form. Penelitian ini menggunakan standar pengukuran
kualitas model ISO/IEC 25022: Measurement Quality in Use yaitu pada atribut
efektivitas dan efisiensi. Hasil penelitian menunjukkan efektivitas mendapatkan
skor rata-rata 3.62 (Sangat Baik/ Sangat Efektif) dan efisiensi mendapatkan skor
rata-rata 3.50 (Sangat Baik/ Efisien). Berdasarkan hasil penelitian dapat
disimpulkan bahwa Efektivitas dan Efisiensi Zotero dalam Penyusunan Skripsi
Mahasiswa Ilmu Perpustakaan Angkatan 2016 dan 2017 UIN Syarif Hidayatullah
Jakarta sudah berada pada kategori sangat baik dengan skor rata-rata sebesar 3.56.
Implikasinya, dengan penggunaan yang efektif dan efisien dari Zotero sebagai alat
kelola referensi informasi yang sangat baik (Sangat Efektif dan Efisien) dapat
meningkatkan kualitas karya tulis ilmiah mahasiswa. Karena keakuratan referensi
yang terdapat dalam karya tulus ilmiah merupakan hal yang sangat berkontribusi
dalam kualitas karya tulis yang dihasilkan.
Ketersediaan
SP21027SKR IPI 21027Perpustakaan FAH (Skripsi IPI)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detil
Judul Seri

-

No. Panggil

SKR IPI 21027

Penerbit

Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah : Jakarta.,

Deskripsi Fisik

xvi, 75 hlm, 25 cm

Bahasa

Indonesia

ISBN/ISSN

-

Klasifikasi

SKR IPI

Informasi Detil
Tipe Isi

text

Tipe Media

-

Tipe Pembawa

-

Edisi

-

Info Detil Spesifik

-

Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas

Share :


Link Repository

Pustaka Digital Internasional

Berikut link E-Jurnal, E-Book , dan E-Lib Internasional. Silahkan klik tab disamping, klik logo nya untuk menuju website Pustaka Digital Internasional

Punya kritik , saran , pesan harapan ?