PERPUSTAKAAN Prof. Dr. Nurcholish Madjid

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Pembentukan Kosakata Resep Masakan Bahasa Arab Pada Situs Majalah Al Jamila Sebuah Analisis Morfologi

No image available for this title
Skripsi ini membahas pembentukan kosakata bahasa Arab
melalui tataran linguistik yaitu morfologi. Penelitian ini bersifat
kualitatif yang mana bersifat deskriptif, dengan cara
mengumpulkan, mengklasifikasikan kemudian menganalisis
kosakata. Penelitian ini bertujuan memaparkan kepada pembaca
tentang bentuk-bentuk kosakata bahasa Arab sekaligus
memperlihatkan proses pembentukannya serta peran bahasa
Asing dalam pembentukan kosakata bahasa Arab. Data-data
dalam skripsi ini diambil dari situs resmi majalah Arab bernama
Al Jamila yang mendapatkan julukan The Leading Beauty and
Glamour Magazine. Majalah ini memiliki 10 rubrik, kemudian
peneliti mengambil satu rubrik hanya pada rubrik يطج /matbakh/
„dapur‟. Jadi secara garis besar kosakata resep masakan bahasa
Arab didapatkan dari situs resmi Majalah Al Jamila dalam rubrik
يطج /matbakh/ „dapur‟.
Hasil analisis pada skripsi ini menyatakan bahwa kosakata
resep masakan bahasa Arab ada yang terbentuk melalui proses
morfologi arabisasi, derivasi, abreviasi, hibrida dan infleksi. Hasil
temuan pembentukan kosakata resep masakan bahasa Arab dalam
penelitian ini didominasi oleh arabisasi. Rincian data yang
ditemukan 10 kosakata hasil derivasi, 63 kosakata hasil arabisasi,
lambang huruf 3 kosakata, hibrida 6 kosakata, dan infleksi 4
kosakata. Hasil penelitian ini menemukan 86 kosakata resep
masakan bahasa Arab pada majalah Al Jamila dalam rubrik يطج
/matbakh/ „dapur‟.
Ketersediaan
ST19059SKR STT 19059Perpustakaan FAH (Skripsi Tarjamah)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detil
Judul Seri

-

No. Panggil

SKR STT 19059

Penerbit

Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah : Jakarta.,

Deskripsi Fisik

xvii, 108 Hlm, 25 Cm

Bahasa

Indonesia

ISBN/ISSN

-

Klasifikasi

SKR STT

Informasi Detil
Tipe Isi

text

Tipe Media

-

Tipe Pembawa

-

Edisi

-

Info Detil Spesifik

-

Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas

Share :


Link Repository

Pustaka Digital Internasional

Berikut link E-Jurnal, E-Book , dan E-Lib Internasional. Silahkan klik tab disamping, klik logo nya untuk menuju website Pustaka Digital Internasional

Punya kritik , saran , pesan harapan ?